Pemberdayaan Keluarga Pasien Dalam Perawatan Penyakit Paru Obstruktif Kronik (PPOK) di Rumah
Abstract
Penyakit Paru Obstruktif Kronik (PPOK) suatu penyakit pada saluran pernafasan yang ditandai dengan adanya obstruksi atau penyempitan yang bersifat kronis. PPOK akan menurunkan kualitas hidup penderita sehingga penderita memerlukan perawatan jangka panjang. Peran penting keluarga pasien adalah memberikan dukungan dan perawatan kepada pasien. Rendahnya pengetahuan mitra tentang penyakit PPOK khususnya dalam hal perawatan pasien di rumah merupakan permasalahan prioritas mitra. Kegiatan PKM ini bertujuan memberikan solusi pemecahan masalah kesehatan mitra melalui upaya peningkatan pengetahuan mitra tentang penyakit PPOK. Kegiatan yang dilaksanakan adalah penyuluhan mengenai gejala, penyebab, cara penularan, cara pencegahan, dan pengobatan PPOK. Sedangkan berkaitan dengan perawatan di rumah, pemecahan masalah yang dapat diberikan adalah pelatihan tentang cara perawatan pasien di rumah, penyerahan paket alat dan obat nebulizer di rumah serta pendampingan mitra pasca kegiatan penyuluhan dan pelatihan. Tahapan kegiatan PKM yaitu persiapan, analisa situasi, penentuan sasaran dan kegiatan, penyuluhan, pelatihan penggunaan alat nebulizer, penyerahan bantuan alat nebulizer, pendampingan selama satu bulan, evaluasi dan pembuatan laporan kegiatan PKM. Berdasarkan hasil evaluasi kegiatan PKM disimpulkan bahwa tingkat pengetahuan mitra meningkat rata-rata 93% setelah kegiatan PKM, mitra dapat menyediakan alat nebulizer di rumah serta mampu menggunakan alat nebulizer dengan benar sehingga mempermudah perawatan pasien secara mandiri.
References
Nurmayanti N, Waluyo A, Jumaiyah W, Azzam R. Pengaruh Fisioterapi Dada, Batuk Efektif dan Nebulizer terhadap Peningkatan Saturasi Oksigen dalam Darah pada Pasien PPOK. J Keperawatan Silampari. 2019 Nov 16;3(1):362–71.
Hasaini A, Muhlisoh, Pefbrianti D, Raziansyah. Nebulizer Therapy With Breath Control Of Respiration Rate And Oxygen Saturation Patients COPD. Caring Nurs J. 2022;6(1):1–9.
Talwar D, Ramanathan R, Lopez M, Hegde R, Gogtay J, Goregaonkar G. The emerging role of nebulization for maintenance treatment of chronic obstructive pulmonary disease at home. Lung India. 2021;38(2):168.
Terry PD, Dhand R. Maintenance Therapy with Nebulizers in Patients with Stable COPD: Need for Reevaluation. Pulm Ther. 2020 Dec 20;6(2):177–92.
Rumampuk E, Thalib AH. Efektifitas Terapi Nebulizer Terhadap Bersihan Jalan Napas Tidak Efektif Pada Pasien Penyakit Paru Obstruktif Kronik (PPOK). J Mitrasehat. 2020;X(2):250–259.
Dumra H, Khanna A, Madhukar SK, Lopez M, Gogtay J. Perceptions and Attitudes of Patients and Their Family Caregivers on Nebulization Therapy for COPD. Int J Chron Obstruct Pulmon Dis. 2022 Sep;Volume 17:2277–88
Yulanda NA, Ridhowati ER, Mita, Larasati A. Self Care Education Terhadap Kualitas Hidup Pasien Penyakit Paru Obstruktif Kronik (PPOK). J Ilm Kesehat Sandi Husada. 2019 Dec;10(2):125–31.